Domain Authority (DA) atau Otoritas Domain adalah skor peringkat mesin pencari yang dikembangkan oleh Moz. Mesin ini memprediksi seberapa baik peringkat situs web pada halaman hasil mesin pencari (SERP).
Skor DA berkisar dari satu hingga 100, dengan skor yang lebih tinggi sesuai dengan kemampuan peringkat yang lebih besar.
DA dihitung dengan mengevaluasi beberapa faktor, termasuk menautkan domain root dan jumlah total tautan, ke dalam skor DA tunggal. Skor ini kemudian dapat digunakan ketika membandingkan situs web atau melacak “kekuatan peringkat” suatu situs web dari waktu ke waktu.
DA bukan metrik yang digunakan oleh Google dalam menentukan peringkat pencarian dan tidak berpengaruh pada SERP (Search Engine Result Pages).
DA didasarkan pada banyak faktor. Faktor utama adalah faktor-faktor profil tautan. Seperti berapa banyak tautan (backlink) yang menunjuk ke situs web Anda dan seberapa otoritatif situs-situs tersebut.
Sangat sulit untuk mendapatkan skor DA 100. Situs seperti Facebook dan Google memilikinya, jadi jangan kecewa jika Anda tidak pernah mencapai 100.
DA sulit untuk dipengaruhi secara langsung. Anda tidak dapat mengubah skor DA Anda seperti Anda dapat mengubah meta tag Anda.
Anda dapat mencek DA situs Anda di moz.com, moonsy.com, dan smallseotools.com. Tinggi rendahnya skor DA situs Anda dapat mempengaruhi tarif monetisasi situs (sponsored post atau content placement) karena ada banyak agensi yang memberi patokan rate harga pada DA/PA (Page Authority).
Menaikkan skor DA tidak bisa instan dan sewaktu-waktu. Anda harus giat dan terutama berniat untuk menaikkan skor. Berikut beberapa cara yang bisa ditempuh untuk menaikkan skor DA situs Anda.
1. Pastikan SEO teknis Anda sudah berjalan dengan baik
2. Buat banyak konten yang dapat ditautkan (backlink) oleh situs lain
3. Hapus toxic link atau spam secara berkala. Salah satu penilaian skor Anda adalah tautan-tautan yang ada dalam situs Anda. Jika ada banyak tautan spam dalam situs Anda, skor Anda akan jatuh. Sempatkan waktu untuk memindai tautan di situs Anda. Hal ini juga akan menaikkan PA Anda.
4. Ciptakan konten berkualitas tinggi. Hal ini juga berkaitan dengan poin kedua. Jika konten dalam situs Anda berkualitas, situs lain tidak akan segan untuk menjadikan konten Anda acuan dan memberi backlink.
5. Buat tautan internal (backlink internal) yang kuat. Alasannya mirip dengan poin ketiga. Melakukan hal ini juga dapat menaikkan skor PA Anda.
6. Optimasi Media Sosial. Pengelolaan media sosial yang optimal akan memberikan exposure dan promosi yang baik untuk situs Anda. Apalagi di luar sana ada banyak tools media sosial yang dapat Anda gunakan untuk mengoptimasi media sosial Anda.