Saat ini, TikTok menjadi media sosial yang paling banyak dan sering digunakan oleh semua jenis kalangan, termasuk gen Z. Video berdurasi pendek menjadi daya tarik yang diberikan Tiktok kepada penggunanya. Karenanya, akan sangat menguntungkan jika Anda memasang iklan di TikTok. Jika Anda tertarik bisa mengikuti panduan TikTok Ads 2023 berikut:
Apa Itu TikTok Ads?
Mungkin Anda sudah sering melihat TikTok Ads. Ya, TikTok Ads termasuk fitur yang disediakan oleh pihak TikTok untuk membantu memasarkan usaha yang Anda miliki lewat iklan di TikTok.
Tools satu ini bisa membantu brand Anda untuk dilihat oleh jutaan pengguna TikTok di seluruh dunia. TikTok Ads juga ramah digunakan karena Anda bisa memilih jenis iklan sesuai dengan kebutuhan dan budget yang ada.
Panduan Memasang TikTok Ads
1. Panduan Untuk Budget Menengah
Panduan TikTok Ads 2023 ini cocok untuk Anda yang memiliki usaha dengan pendapatan iklan menengah. Hal uni karena Anda harus memiliki dana minimal Rp500.000,00 untuk satu hari iklan.
-
Buat Akun TikTok Ads
Masuklah ke dalam situs TikTok Ads dan membuat akun TikTok for Business yang khusus untuk usaha Anda. Anda juga bisa memakai akun TikTok Anda untuk memudahkan dalam membuat akun.
-
Membuat Campaign TikTok Ads
Setelah akun TikTok Ads Anda selesai dibuat, Anda akan menemukan berbagai macam menu di dashboard. Namun, Anda akan langsung diarahkan menuju menu campaign. Silakan memilih ingin campaign yang simpel atau yang dikustomisasi, sesuaikan saja dengan kebutuhan dan kemampuan usaha Anda.
Selain itu, Anda juga bisa memilih tujuan iklan yang ingin dicapai, yaitu Reach, Traffic, Apps Installs, Video Views, Conversions. Anda tidak perlu khawatir salah memilih karena akan ada penjelasan lengkapnya mengenai semua pilihan yang disediakan tersebut.
-
Tentukan Rincian Iklan
Silakan tentukan rincian iklan. Pertama, tentukan penempatan iklan yang Anda pasang. TikTok juga memungkinkan Anda untuk menempatkan iklan di platform lain yang sudah bekerjasama.
Tentunya, ini bisa dimanfaatkan untuk menjangkau lebih banyak target pasar agar banyak yang mengunjungi marketplace TikTok Anda.
Selanjutnya, Anda perlu menentukan target pemasaran dari iklan yang dibuat. Anda bisa memilih targetnya audiens sendiri, seperti domisilinya, jenis kelamin, minat, hingga jenis gawai yang mereka gunakan. Karenanya, pastikan Anda menentukan target audiens secara tepat dan hati-hati.
-
Tentukan Dana dan Jadwal
Untuk menggunakan panduan TikTok Ads 2023 yang pertama ini, Anda harus menyiapkan dana minimal Rp.500.000 dalam satu harinya. Maka, Anda bisa menentukan penaikan iklan Anda untuk kapan dan berapa hari Anda ingin menayangkan iklan tersebut.
2. Panduan Untuk Usaha Berkembang
Cara ini cocok digunakan bagi Anda yang memiliki usaha masih dalam tahap berkembang, Anda cukup mengeluarkan biaya hanya Rp15.000 untuk satu kali iklan. Namun, untuk cara hosting Anda bisa mengunjungi situs http://www.citrahost.com/.
- Buka akun TikTok Anda di ponsel, dan pilih promosi.
- Klik semua video yang ingin dipromosikan dan klik promosi.
- Tentukan target TikTok Ads Anda. Berbeda dengan cara sebelumnya yang bisa menentukan lima pilihan, cara ini hanya bisa mengakomodasi 3 pilihan target iklan.
- Selanjutnya tentukan penonton dengan meminta TikTok memilihkan atau Anda bisa mengatur sendiri. Anda hanya bia memilih jenis kelamin dan usia, lokasi, serta minat.
- Silakan pilih anggaran dan durasi untuk penayangan iklan Anda sesuai budget yang dimiliki.
- Terakhir lakukan pembayaran dan TikTok Ads Anda akan segera diproses.
Demikian panduan TikTok Ads 2023 yang bisa Anda coba untuk mengembangkan usaha Anda. Semoga membantu.